Monday, 1 August 2016

Awas! Inilah Tanda saat Kamu Didekati Makhluk Halus

Tak dapat dipungkiri, makhluk halus itu memang ada. Bangsa kita dengan bangsa mereka hidup berdampingan. Mereka dapat melihat kita, tapi tak semua dari kita dapat melihat mereka. Hanya mereka yang diberi kemampuan lebih yang dapat melihatnya.

Tak bisa melihatnya bukan berarti tak bisa merasakannya. Kita yang tidak diberi kemampuan untuk melihat bisa juga mendeteksi ada makhluk halus didekat kita, yaitu dengan rasa. Penasaran bagaimana tanda didekati makhluk halus?


Tanda kamu didekati oleh makhluk halus / Gambar via linkedin.com

Inilah tanda saat kamu didekati makhluk halus :

Perilaku Hewan di sekitar Kamu Keberadaan makhluk halus sering ditandai dengan perilaku hewan yang aneh di sekitarmu. Misalnya anjing yang tiba-tiba menyalak, adanya tokek, cicak, ayam yang berkokok di malam hari, dan lain sebagainya.

Biasanya mereka menunjukkan perilaku yang tak wajar dan aneh dari biasanya. Tapi, tidak semua keberadaan hewan ini menandakan adanya makhluk halus. Biasanya jika perilaku hewan tersebut yang berbeda saja.

Masuk Ruangan dan Merasakan Keanehan Ketika kamu masuk ke suatu ruangan kamu akan merasakan keanehan, entah itu bulu kuduk berdiri, merinding, atau merasakan hawa panas yang aneh. Memang, ketika suatu tempat pada masa lalunya terjadi kejadian yang buruk dan ditinggalkan, pasti menyisakan keanehan dan biasanya makhluk halus ada di sana.

Merinding Jika tiba-tiba kamu merasa merinding padahal sebelumnya tidak, bisa jadi ada suatu makhluk yang mendekatimu. Hal ini terjadi secara tiba-tiba tanpa kamu menyadarinya.

Merasa Diperhatikan Hal ini terjadi ketika kamu sedang sendirian, kamu merasa ada sesuatu yang melihatmu. Bisa juga terjadi ketika kamu sedang berada di tempat baru, kamu merasa ada yang mengawasi padahal tidak ada orang lain selain kamu. Dan biasanya hal ini diikuti dengan rasa merinding.

Merasa Panas Padahal tidak Sakit
Ketika tiba-tiba kamu merasakan panas di badan, padahal sebelumnya normal, itu menandakan kamu sedang didekati oleh makhluk halus. Atau yang lebih mengerikan adalah tanpa sadar kamu telah menjalani kontak dengan makhluk halus tersebut meski tak bisa melihatnya.
Tanda umum ini bisa kamu rasakan tiba-tiba, dan cara mengatasinya adalah dengan membaca do'a-do'a menurut agama yang kamu anut. Jangan gentar, jika tidak ingin melihat mereka, abaikan dengan cara tidak memikirkannya.

0 komentar: