Tomat sangat mudah tumbuh karena itu untuk yang senang menanam sayuran tomat di pekarangan atau kebun kecil belakang rumah bisa melakukan budidaya tomat kecil-kecilan di rumah serta untuk yang hobi memasak atau hobi mengkonsumsi jus tomat tidak ada salahnya kita juga menanam tanaman tomat ini di kebun atau pekarangan belakang rumah.
Tomat |
Tomat mengandung lycopene yang berfungsi sebagai antioksidan dan berfungsi sebagai tabir surya, dengan rutin mengkonsumsi tomat sangat bermanfaat untuk mengurangi radikal bebas di dalam tubuh.
Manfaat tomat untuk kecantikan wajah:
- Menghilangkan jerawat, dengan cara menempelkan bagian dalam buah tomat pada jerawat atau jika jerawat cukup banyak lumatkan tomat sampai lembut lalu oleskan pada bagian yang berjerawat selama satu jam lalu bilas, lakukan secara rutin setiap hari maka jerawat akan semakin berkurang, namun perlu juga dibarengi dengan selalu menjaga kebersihan muka dan hindari mengkonsumsi makanan yang memicu terjadinya jerawat.
- Mengecilkan pori-pori, ambil secukupnya jus tomat dicampur beberapa tetes jeruk nipis lalu oleskan pada kulit wajah dan leher biarkan 15 menit lalu bilas.
- Mencerahkan kulit, ambil jus tomat secukupnya lalu campurkan madu aduk sampai kental lalu oleskan pada kulit wajah biarkan selama 15 menit lalu bilas.
- Melembabkan kulit kering, jika kulit anda kering dan terasa gatal lakukan cara ini, lumatkan tomat sampai lembut lalu campurkan yoghurt murni secukupnya kemudian oleskan pada kulit wajah dan leher biarkan selama 20 menit lalu bilas.
- Sebagai astringent, lumatkan tomat sampai lembut lalu saring campurkan dengan jus mentimun lalu oleskan pada kulit wajah secara rutin bermanfaat untuk mengurangi kelebihan minyak dan jerawat.
- Antioksidan, tomat mengandung Vitamin A dan C serta beta carotene dan lycopene yang cukup tinggi berperan penting sebagai antioksidan yang berfungsi menangkal radikal bebas dalam tubuh.
- Mencegah kanker, kandungan lycopene berfungsi menghentikan pertumbuhan sel kanker seperti kanker prostat, kanker perut dan usus besar, namun ternyata tomat yang dimasak akan menghasilkan lebih banyak lycopene daripada tomat yang masih mentah, jadi sering-seringlah mengkonsumsi makanan yang mengandung tomat seperti sup tomat atau masukkan dalam tumisan makanan anda.
- Menyehatkan mata, kandungan Vitamin A yang tinggi dari tomat bermanfaat untuk meningkatkan kesehatan mata dan mengurangi resiko terkena penyakit rabun senja.
- Kesehatan jantung, kandungan Vitamin B dan kalium dalam tomat sangat bermanfaat untuk menurunkan kolesterol dan tekanan darah dalam tubuh sehingga berpengaruh pada kesehatan jantung dan membantu mencegah stroke.
- Menguatkan tulang dan gigi, kandungan Kalsium dan Vitamin K sehingga bermanfaat untuk membantu menguatkan tulang dan juga gigi.
- Menyehatkan rambut, kandungan vitamin A pada tomat juga bermanfaat untuk menyehatkan rambut.
- Jus Tomat, bermanfaat untuk menangkal radikal bebas dalam tubuh.
- Campuran jus tomat dan strawberry, bermanfaat untuk mengatasi stres agar pikiran menjadi lebih rileks.
- Campuran jus tomat dan wortel, bermanfaat untuk menyehatkan mata sangat cocok untuk anda yang sering berhadapan dengan komputer, agar rasa jus lebih segar bisa ditambahkan sedikit perasan jeruk nipis atau lemon.
- Campuran jus tomat dan pepaya, bermanfaat untuk mencegah penuaan dini dan mencegah resiko terkena penyakit kanker.
- Campuran jus tomat, belimbing dan apel, bermanfaat untuk kesehatan jantung, menstabilkan tekanan darah dan menstabilkan kadar kolesterol.
0 komentar: